paguyuban src
19 Nov 2020
4 Manfaat Gabung Paguyuban SRC dalam Mengawali Usaha

Paguyuban adalah komunitas yang terbentuk secara alami, dilatar belakangi oleh rasa persaudaraan dan solidaritas antar sesama anggotanya. Paguyuban membawa manfaat tersendiri bagi para anggotanya, seperti wadah untuk bertukar ilmu pengetahuan serta pemahaman tentang mengawali usaha, hobi, dan aktivitas lainnya.

Rasa kebersamaan adalah dasar terbentuknya Paguyuban SRC, yang berisi para pemilik usaha Toko Kelontong Masa Kini di berbagai wilayah Indonesia, baik di lingkup pedesaan maupun di perkotaan. Paguyuban SRC melakukan beragam kegiatan, di antaranya; seminar pengembangan usaha toko kelontong, cara menata toko kelontong agar Rapi, Bersih dan Terang, hingga membahas tips dan inovasi untuk menghadapi segala perkembangan zaman.

Bagi Sahabat SRC, bergabung bersama Paguyuban SRC di sekitar anda membawa banyak manfaat seperti berikut;  

1. Dukungan Sesama Sahabat SRC dalam Pengembangan Usaha 

Memulai usaha bukan hal yang mudah, namun dengan dukungan dari teman- teman di sekitar Sahabat SRC yang memiliki kesamaan tujuan, dapat menjadi dorongan positif. Rasa persaudaraan dan solidaritas adalah hal utama yang bisa Sahabat SRC rasakan ketika bergabung dengan Paguyuban SRC, seperti tercermin pada logo SRC yang berupa anyaman. Berbagai kegiatan juga dilakukan, seperti pelatihan bisnis dan seminar yang mampu menajamkan ide Sahabat SRC untuk mengawali usaha UMKM.

2. Mengenal Peluang Usaha di Lingkungan Sekitar

Paguyuban SRC terdiri dari pemilik Toko Kelontong SRC yang berasal dari beragam lingkungan. Pastinya ini akan membuat Paguyuban SRC memiliki banyak cerita atau referensi menarik untuk dibagikan, salah satunya adalah berbagi informasi tentang tren dan peluang usaha di lingkungan masing-masing Toko Kelontong SRC yang dapat digunakan untuk melihat trend pasar yang sedang diminati. 

Melalui kegiatan berbagi referensi dan bertukar pikiran, pemilik Toko Kelontong Masa Kini bisa menentukan produk apa saja yang cocok untuk dipasarkan sesuai keinginan konsumen. Hal tersebut bisa berupa inovasi makanan tradisional, keripik dan lainnya. Bersama Paguyuban SRC, Sahabat SRC bisa #BersamaMelangkahMaju menjadi lebih baik.

3. Maju Bersama UMKM Sekitar Melalui Pojok Lokal SRC

Tanpa kita sadari, banyak pelaku UMKM di sekitar kita, seperti misalnya tetangga sebelah rumah yang membuat keripik rumahan atau barang kerajinan lain yang berkualitas. Namun demikian mereka kesulitan untuk memasarkan produknya. Melalui Paguyuban SRC, para pelaku UMKM dapat terbantu memasarkan produknya dengan menitipkan produk usahanya ke Pojok Lokal yang terdapat di Toko Kelontong SRC. Para anggota Paguyuban SRC dari berbagai daerah juga dapat membantu mereferensikan kepada Sahabat SRC lain yang memiliki ketertarikan sehingga produk dapat lebih mudah ditemukan dan sesuai dengan minat pelanggan di berbagai wilayah. 

4. Bersama Meningkatkan Daya Saing UMKM

Daya saing dalam keberlangsungan UMKM merupakan hal penting. Dalam Paguyuban SRC, Sahabat SRC diajak untuk bisa mempelajari hal tersebut melalui kegiatan berbagi ilmu atau strategi penjualan, mengelola stok produk, penentuan nama dan desain produk, serta pengembangan usaha antar sesama anggota Paguyuban SRC. Hal ini menunjukkan aksi positif dan kepedulian antar sesama anggota Paguyuban SRC untuk saling mendukung perkembangan usaha Toko Kelontong Masa Kini dan UMKM sekitar. Semua itu agar UMKM dapat berkembang dan bersaing dengan banyaknya pelaku usaha ritel modern yang bermunculan.

Tentu masih banyak lagi manfaat lainnya yang dapat diberikan Paguyuban SRC untuk membantu perkembangan UMKM di negeri ini. Dengan jumlah Toko Kelontong Masa Kini sebanyak lebih dari 120.000 yang tersebar di seluruh Indonesia, SRC yakin bahwa dengan #BersamaMelangkahMaju kita bisa buat toko kelontong dan UMKM di Indonesia menjadi lebih baik!

Artikel Terkait
chat with us icon
Talk to Us