5 Fitur Utama AYO SRC Kasir, Permudah Kelola Toko Kelontong
1 Dec 2021
5 Fitur Utama AYO SRC Kasir, Permudah Kelola Toko Kelontong

Toko kelontong awalnya identik dengan toko tradisional yang menjual produk kebutuhan seperti sembako. Bersama SRC, toko kelontong kini sudah bertransformasi jadi Toko Kelontong Masa Kini dan menjual berbagai macam produk demi memenuhi kebutuhan pelanggan. Berbagai macam produk yang dijual di toko kelontong memaksa kamu lebih teliti dalam mengelola toko kelontong. AYO SRC Kasir memberikan kemudahan untuk mengelola toko kelontong kamu agar terus berkembang.


AYO SRC Kasir merupakan aplikasi point of sales (POS) yang bertujuan membantu para pemilik Toko Kelontong SRC mencatat penjualan produk secara real time. Melalui AYO SRC Kasir, para pemilik Toko Kelontong SRC bisa lebih mudah mengelola toko kelontong dan melihat keuntungan penjualan secara langsung dari setiap produk yang dijual dari beberapa fitur yang tersedia.


5 fitur utama AYO SRC Kasir yang bisa membantu mengelola toko kelontong diantaranya:


1.Fitur tambah produk baru

Seperti yang kita ketahui, toko kelontong tidak serta merta bisa langsung memenuhi setiap kebutuhan pelanggan. Berjalannya waktu kamu bisa tahu produk baru apa yang ingin kamu jual. Dengan AYO SRC Kasir, kamu bisa menambah produk baru dengan mudah. Kamu bisa masukan produk baru baik yang memiliki barcode atau tidak.


2.Fitur Transaksi

Fitur Transaksi memungkinkan kamu untuk cek informasi stok barang dan harga jual produk. Jika Toko Kelontong SRC kamu sedang menjalankan program promosi, kamu bisa membagikan kupon digital lewat AYO SRC Kasir, baik melalui scan qr atau menggunakan nomor telepon pelanggan Toko Kelontong SRC.


3.Fitur update stok barang

Melalui fitur ini, kamu bisa update informasi stok barang di Toko Kelontong SRC setelah membeli kebutuhan toko kelontong di Mitra SRC. Fitur ini juga berguna untuk melihat barang apa yang harus ditambah saat sudah masuk limit minimal produk agar tidak sampai kosong ketika dibutuhkan pelanggan.


4.Fitur Laporan penjualan

Sebagai kasir toko, fitur laporan penjualan akan mencatat segala transaksi secara otomatis di aplikasi AYO SRC Kasir. Kamu bisa melihat penjualan harian, mingguan, bahkan bulanan secara menyeluruh. Dengan begitu kamu bisa melihat mana yang laris terjual agar bisa ditingkatkan kuantitasnya.


5.Fitur Scan dan Printer

Fitur tambahan ini bisa kamu gunakan untuk mempermudah transaksi di Toko Kelontong SRC. Fitur ini mensupport kamu jika ingin menggunakan scanner inframerah dan printer agar lebih modern.


Fitur yang diberikan AYO SRC Kasir tersebut sangat penting dalam proses menjalankan usaha toko kelontong. Segala bentuk transaksi penjualan akan lebih mudah tercatat sehingga kamu tidak lagi mengelola kasir toko secara manual.


Bersama SRC kamu bisa mengubah toko kelontong tradisional jadi Toko Kelontong Masa Kini, Yuk Gabung SRC, sekarang!

Artikel Terkait
chat with us icon
Talk to Us